Kapanlagi.com - Para penggemar Yoon Eun Hye wajib berbahagia dengan kabar ini. Bintang 33 tahun tersebut telah memastikan proyek comebacknya setelah lima tahun berlalu. Agensi yang menaungi Yoon Eun Hye ini juga telah memastikan kabar comebacknya tersebut.
Seperti yang diketahui, Yoon Eun Hye telah ditawari untuk bermain dalam Excitement Warning sejak April lalu. Saat ini agensi telah memastikan kalau artisnya tersebut menerima tawaran sebagai pemeran utama wanita dalam drama baru tersebut.
Excitement Warning sendiri merupakan serial yang diusung dari novel dengan judul sama. Sayangnya, hingga saat ini belum ditentukan kapan jadwal tayang untuk serial yang akan dibintangi Yoon Eun Hye itu.

Yoon Eun Hye dipercaya untuk memerankan karakter Yoon Yoo Jung, seorang aktris papan atas yang untuk pertama kalinya tersandung skandal pacaran. Sedangkan karakter pemeran utama pria adalah dermatologis yang sama sekali tidak tertarik untuk pacaran.
Setelah lima tahun, Yoon Eun Hye akhirnya kembali ke layar kaca. Drama terakhir yang dibintangi oleh bintang cantik itu adalah MARRY HIM IF YOU DARE pada 2013 lalu.
Bintang yang namanya melambung lewat PRINCESS HOURS tersebut sebenarnya juga sudah kembali ke dunia entertainment Korea lewat variety show DEAR MY HUMAN. Apakah kamu juga menantikan drama baru Yoon Eun Hye ini?
#Jangan Lewatkan
Bagikan Berita Ini
0 Response to "Yoon Eun Hye Memastikan Bermain Drama Baru Setelah 5 Tahun Vakum"
Post a Comment