Kapanlagi.com - Baru-baru ini kejadian menghebohkan terjadi di London dan menyeret nama besar aktor Benedict Cumberbatch di dalamnya. Pasalnya, ia diduga sebagai penyelamat pengguna sepeda yang sempat dikeroyok oleh gangster di sana. Untuk itu lah netizen dunia kompak menyematkan label real hero bagi pemeran Doctor Strange di AVENGERS: INFINITY WAR ini.
Kejadian awal bermula saat seorang supir taksi melihat aksi menegangkan kala ia berkendara membawa dua penumpang di belakangnya. Tepat beberapa blok di depannya, seorang pengemudi sepeda diserang oleh empat orang. Tanpa basa-basi, penumpang taksi miliknya langsung meloncat ke luar mobil untuk menyelamatkan pengemudi sepeda tadi.
Dari situ lah, sang pengemudi yang bernama Manuel Dias ini sadar kalau penumpang taksi itu adalah Benedict Cumberbatch. Menyadari hal itu, ia langsung turun dari mobil dan membantu sang aktor melawan para gangster tadi.
"Dia sepertinya sudah mahir sekali. Dia pemberani. Dia melawan sebagian besar berandal tadi padahal mereka mencoba memukulnya. Tapi dia berhasil bertahan dan mengalahkan mereka. Dia tidak terluka, untungnya. Mungkin berandal tadi juga baru sadar kalau itu adalah Benedict sebelum akhirnya mereka kabur melarikan diri," ujar Manuel Dias, seperti dilansir dari The Sun.
Lebih lanjut, Dias juga menyebutkan bahwa pengemudi sepeda tadi bekerja sebagai pengantar makanan. Atas tindakan Benedict tersebut, perusahan Delveroo yang menaungi pemuda tadi pun mengucapkan terima kasih dan mengeluarkan statement lewat media sosial Twitter.
"Terima kasih Benedict Cumberbatch atas aksi beraninya. Keselamatan riders Deliveroo adalah prioritas kami dan kekerasan yang dialami oleh pengemudi benar-benar tidak bisa dibiarkan," tulis Deliveroo.
Namun tak bisa dipungkiri kalau kebenaran cerita di atas masih menjadi pertanyaan sebagian besar orang. Pasalnya hingga kini, Benedict Cumberbatch dan istrinya, Sophie Hunter, yang berada di dalam mobil milik Manuel Dias juga tidak mengeluarkan pernyataan apapun. Kalau menurutmu bagaimana, KLovers?
Jangan Lewatkan!!
Bagikan Berita Ini
0 Response to "Loncat Dari Taksi, Benedict Cumberbatch Selamatkan Pengemudi Sepeda Dari Gangster"
Post a Comment