Kapanlagi.com - Beberapa waktu belakangan ini publik dihebohkan dengan tudingan penculikan anak berinisial ACB oleh aktris Tyas Mirasih. Adalah Maryke, nenek kandung ACB yang mengungkap hal ini dan melaporkannya ke Komisi Perlindungan Anak Indonesia (KPAI). Setelah mendapatkan laporan, KPAI pun memanggil Tyas dan hari ini mereka bertemu.
Setelah melakukan pembicaraan dengan KPAI, Tyas yang didampingi keluarganya pun menjelaskan kronologi tudingan penculikan. Om Tyas, Steffi Billianto mengungkap bagaimana hal ini bisa terjadi.
"Jadi gini kenapa Tyas bisa disebut menculik ACB. Karena pada waktu itu ada yang namanya Pak Salim. Saya juga sudah memberikan bukti bukti ke pihak KPAi, bahwa hari itu, Waktu itu masih dalam masa berkabung. Hari itu saya sudah dapat WA dari Pak Salim, bahwa anak itu harus segera saya ambil dari rumah Pondok Indah. Sedangkan saya belum pernah membicarakan soal anak itu karena masih dalam masa berkabung," ungkap Steffi, Jumat, (16/3).

"Kalau tidak segera diambil, anak itu akan dikirim ke rumah saya. Nah karena rumah saya masih dalam renovasi, saya minta tolong Tyas. Tolong Tyas kamu Ambilin dulu. Kamu lebih Deket dari sana (Pondok Indah) dan kamu deket dengan ACB. Nah Tyas ambil ke sana, bawa ke rumah Tyas. Jadi tidak ada itu namanya Tyas menculik. Dan bukti-bukti itu sudah ada. Kita sudah serahkan," lanjut Steffi,
Menurut Tyas, setelah ia mengambil ACB dari Pondok Indah, keponakannya itu tinggal bersamanya selama tiga minggu. Selama tinggal bersamanya, ACB sehat wal afiat, berangkat sekolah seperti biasa, makan enak dan bahagia.
"Bahagia alhamdulillah," ujar Raiden, suami Tyas.
"(Tinggal) Bersama saya dan suami saya di rumah," timpal Tyas.
"Sekarang lebih bahagia lagi. Dengan tantenya juga," sahut Raiden.
Saat ini, ACB tinggal bersama Amanda Seali Syah, sepupu Tyas Mirasih. Alasannya adalah karena sekolah ACB dekat dengan tempat tinggal Seali, sehingga sementara dititipkan di sana.
"Sementara sama Seali dulu. Tapi tiap akhir minggu diantar ke rumah saya," pungkas Steffi.
Yang Ini Nggak Kalah Hot!!!
(kpl/pur/phi)
Bagikan Berita Ini
0 Response to "Begini Kronologi Tyas Mirasih Dituduh Menculik Keponakannya"
Post a Comment