Search

Al Ghazali Buka Suara Terkait Review Buruk Snack Al El Dul

Kapanlagi.com - Selain aktif di dunia hiburan, Al Ghazali mulai merambah bisnis kuliner. Bukan kue kekinian seperti publik figur lainnya, Al lebih tertarik untuk menjajal bisnis jajanan kering. Namun beberapa waktu lalu, snack Al El Dul yang ia pasarkan mendapat review negatif dari konsumen. Pasalnya, kulit goreng yang sudah dikemas kebanyakan masih berbulu.

Dinilai tidak higienis, Al Ghazali pun akhirnya buka suara. "Snack ini bukan buatan pabrik, ini homemade, satu orang aja yang buat dan nggak ada asisten. Mungkin karena kita kemarin terlalu terburu-buru memasarkan. Cuma sekarang kulit ayamnya sudah aman, nggak ada bulu. Sudah diperbaiki semua, sekarang sudah bagus," ujar Al Ghazali, saat dihubungi pada Jumat (27/4).

Selain mendapat review kurang bagus terkait masalah kebersihan, snack yang ia jual juga dinilai terlalu mahal. Namun ketika ditanya tanggapannya tentang hal tersebut, Al justru menimpali dengan santai.

Al Ghazali tak tersinggung dengan review negatif konsumen. © KapanLagi.com/Agus ApriyantoAl Ghazali tak tersinggung dengan review negatif konsumen. © KapanLagi.com/Agus Apriyanto

"Kalau dari harga, snack ini nggak pakai micin. Jadi micinnya paling 0,5 persen. Rasa asinnya itu beneran dari telur asing dan bumbunya dari rempah-rempah. Itu yang bikin mahal," jelasnya.

Meski mendapat banyak review buruk, Al Ghazali tak lantas tersinggung. Justru hal tersebut jadi pacuan untuk ke depan agar bisnis yang ia kembangkan jadi lebih baik. Ia pun berterima kasih kepada para konsumen yang sudah memberi masukan pada snack Al El Dul.

"Justru kalau ada yang mengkritik itu bikin kita lebih maju lagi. Kita nggak boleh sakit hati, harus belajar lagi ke depannya biar lebih bagus. Kritik kan sangat penting ya, untung ada yang review jadi harus lebih detail dan bisa diperbaiki semua," pungkasnya.

Jangan Lewatkan!!
Berita Foto

(kpl/pur/tmd)

Let's block ads! (Why?)

https://www.kapanlagi.com/showbiz/selebriti/al-ghazali-buka-suara-terkait-review-buruk-snack-al-el-dul-179c7c.html

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Al Ghazali Buka Suara Terkait Review Buruk Snack Al El Dul"

Post a Comment


Powered by Blogger.