Kapanlagi.com - Biduan bersuara merdu Dewi Perssik kembali terlibat perseteruan dengan keponakannya, Rosa Meldianti. Beberapa waktu lalu, Meldi terlihat menyindir Depe di media sosial. Meski belum diketahui akar permasalahannya saat itu, Meldi akhirnya buka suara kepada awak media.
"Saya kan ngepost video lagu yang dibikin sama bang Ical. Terus dia kayak yang marah tanpa sepengetahuan dia, ibu saya udah membayar hak pakai," kata Meldi, keponakan Depe di studio Trans TV, kawasan Mampang Prapatan, Jakarta Selatan, Senin (16/7/2018).
Ical sendiri menurut Meldi adalah seorang pengarang lagu yang dikenal oleh Dewi Perssik. Awalnya, Meldi dijanjikan lagu oleh tantenya tersebut. Namun setelah menunggu sekian lama, pemilik Goyang Gergaji tersebut tak kunjung mewujudkan janjinya.
"Di sini kan soalnya aunty saya cuman nyuruh doang. Nyuruh bang Ical bikin (lagu) tapi enggak dibayar-bayar, padahal itu intinya tante saya yang mau beliin," imbuhnya.
Karena tak kunjung dibayar oleh Dewi Perssik, ibunda Meldi pun berinisiatif untuk membeli lagu tersebut kepada Ical tanpa sepengetahuan Depe. Namun sayang, langkah tersebut justru membuat Depe tersinggung. Tak ayal, perseteruan di antara mereka tak bisa dihindari akibat kesalahpahaman.
"Salah ibu saya apa ketika ibu saya beli lagu itu? Nah di situ tuh dia kayak yang marah. Saya disuruh terima kasih gitu lho, ya udah kalau mau ngomong terima kasih oke tapi enggak perlu jelek-jelekin saya. Yang katanya suara saya enggak enak, saya enggak punya skill gitu, kan enggak enak juga," tandas Meldi.
Reporter: Bintang.com/Ruswanto
(kpl/bin/tmd)
Bagikan Berita Ini
0 Response to "Dewi Perssik Kembali Terlibat Perseteruan Dengan Keponakan, Begini Kronologisnya"
Post a Comment