Kapanlagi.com - Baru-baru ini, Park Min Young dan Irene Red Velvet terlihat mengenakan atasan yang sama. Keduanya sama-sama memakai blouse putih yang merupakan keluaran seorang desainer lokal Korea.
Diketahui, blouse putih ini merupakan brand SunKissedMoon yang diberi nama Minki White. Baju atasan yang dikenakan dua bintang Korea ini sendiri dibanderol dengan harga 128 ribu Won atau sekitar Rp 1,66 juta.

Park Min Young sendiri tampak mengenakannya saat berfoto di depan bunga cantik. Foto ini kemudian diunggah oleh bintang WHAT'S WRONG WITH SECRETARY KIM tersebut.
Sedangkan Irene Red Velvet tampak mengenakannya Jumat lalu saat ia bersama grup datang ke gedung KBS untuk tampil di MUSIC BANK. Dua bintang ini pun sama-sama memadukan blouse putih tersebut dengan jeans biru.

Di W Concept Kora, SunkissedMoon Minki White itu sendiri telah sold out. Sedangkan di MomoKorea, blouse ini masih tersedia tapi dengan harga dua kali lipat.
Tentunya blouse putih ini langsung jadi incaran fans setelah melihat dua bintang Korea ini mengenakannya. Kalau menurutmu, Park Min Young atau Irene Red Velvet yang lebih cocok mengenakan Minki White dari SunkissedMoon tersebut?
#Jangan Lewatkan
Bagikan Berita Ini
0 Response to "Pakai Baju Sama, Park Min Young Vs Irene Red Velvet Cantik Mana?"
Post a Comment